Senin, Maret 04, 2013

Dengan Eksperimen ini kawan-kawan bisa mencoba membuat suatu lagu lho. Kawan-kawan dapat mengatur sendiri nada yang terdengar hanya dengan mengatur gelas dan airnya. Penasaran kawan-kawan?
Caranya mudah kok, yang kamu butuhkan yaitu:
  • Air
  • 5 atau lebih gelas kaca
  • Tongkat kayu, dapat juga menggunakan pensil
Yang perlu kamu lakukan yaitu:
  • Isilah masing-masing gelas dengan jumlah air yang berbeda satu sama lain.
  • Atur posisi seluruh gelas secara sejajar untuk memudahkan kawan-kawan memukulnya.
  • Susunan diatur  dengan mengisi gelas pertama dengan sedikit air, gelas kedua lebih banyak dan seterusnya hingga gelas terakhir berisi paling banyak air.
  • Selanjutnya teman-teman dapat memukul pinggiran gelas dengan tongkat kayu/pensil dengan urutan dari gelas yang berisi paling sedikit air hingga yang terbanyak, sambil diamati perbedaan suara yang terdengar.
Dengan perbedaan suara yang terdengar itu, kawan-kawan dapat mencoba memukul gelas-gelas tersebut dan merangkai  nada untuk memainkan musikmu sendiri.

Apa Kata Sains?
Masing-masing dari gelas akan memiliki nada yang berbeda ketika dipukul dengan pensil. Gelas yang berisi air paling banyak akan memiliki nada terendah sedangkan gelas dengan air yang lebih sedikit akan memiliki nada yang lebih tinggi. Getaran kecil yang dibuat ketika kawan-kawan memukul gelas menciptakan gelombang suara yang merambat melalui air. Air yang lebih banyak akan menyebabkan getaran merambat dengan lebih lambat sehingga menghasilkan suara dengan nada lebih rendah.
Dengan mengatur jumlah air di dalam gelas tersebut, maka kawan-kawan dapat mengatur nada sesuai dengan yang diinginkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar