Adakah teman-teman yang belum pernah melihat belut?
Belut lebih sering ditemukan di daerah yang berlumpur, mereka banyak tinggal di daerah rawa. Bentuknya ramping, tanpa sirip dan ada beberapa yang memiliki sisik, dan badanya yang bulat panjang hampir menyerupai ular, kulitnya licin berlendir, mata kecil hampir tertutup oleh kulit, giginya kecil runcing, berbentuk kerucut, bibir berupa lipatan kulit yang lebar, tidak bersirip perut dan tidak bersisik. Letak dubur jauh kebelakang dada.
Mungkin beberapa dari kalian belum pernah melihat bentuk asli dari belut.. berikut ini gambar belut dan keterangannya.
Berikut ini taksonomi dari belut:
Kingdom: Animalia
Philum : Chordata
Kelas: Pisces
Sub Klas: Teleostei
Ordo: Synbranchoidae
Famili: Synbranchoide
Genus: Monopterus
Species: Monopterus albus
Belut sawah merupakan jenis ikan air tawar yang hidupnya memerlukan sedikit air dan tanah halus atau lumpur untuk hidup dan tunbuh berkembang biak, belut berbeda dengan jenis ikan air tawar lainnya yang media hidupnya cukup dengan air saja. media tanah halus dan lumpur sangat bermanfaat untuk:
- Pengaman bagi tubuhnya agar selamat dari pemangsa dan cuaca, dengan cara memendamkan tubuhnya ke dalam tanah halus atau lumpur.
- Belut tidak memiliki sisik dan sirip sehingga mudah terluka
- Belut dilindungi oleh cairan lendir seperti minyak goreng yang berguna untuk menjaga kesetabilan tubuhnya dan untuk mempermudah dalam membuat lubang sebagai tempat tinggalnya.
- belut lebih banyak memakan serangga-serangga kecil
Belut juga merupakan hewan yang unik jika dikaji dari jenis kelaminnya.belum merupakan hewan hemaprodit patogin yaitu mengalami masa hidup sebagai betina pada awalnya dan kemudian berubah menjadi jantan. Pada saat pergantian kelamin betina menjadi berkelamin jantan masa tersebut disebut masa transisi, karena pada saat itu terdapat dua macam kelamin di dalam tubuh belut. Ketika belut masih muda belut berkelamin betina, jika belut sudah tua belut memiliki kelamin jantan.
Manfaat belut :
1. Sebagai penyedia sumber protein
2. Sebagai pemenuhan kebutuhan sehari=hari
3. Sebagai obat penambah darah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar