Kamis, September 19, 2019

Hari / Tanggal : Kamis / 19 September 2019
Materi

PEMANFAATAN HEWAN SEBAGAI SUMBER DAYA ALAM

Hewan dimanfaatkan sebagai bahan makanan, bahn obat-obatan,dan dimanfaatkan tenaganya oleh manusia. Contoh pemanfaatan hewan oleh manusia antara lain:
1. Ayam dan bebek dimanfaatkan untuk diambil telur dan dagingnya.
2. Kerbau dan sapi dimanfaatkan untuk diambil daging dan tenaganya untuk membajak sawah.
3. Ikan koi, kucing, dan kelinci dimanfaatkan untuk hewan peliharaan.
Hewan juga berperan dalam menjaga keseimbangan alam. Contohnya, ular memakan tikus, sehingga jumlah tikus di sawah tidak berlebihan. Oleh karena itu, tanaman padi tidak habis dimakan tikus sehingga petani dapat memanen padi. Ular di sawah twrsebut berfungsi menjaga keseimbangan alam, yaitu keseimbangan jumlah tikus dan tanaman padi.
Apa akibatnya jika keseimbangan alam tidak dijaga? Sebagai contoh, apa yang akan terjadi jika ular sawah musnah atau hilang dari sawah? Tikus sebagai hama padi tidak ada pemangsanya lagi. Jumlah tikus akan semakin banyak. Akibatnya, tanaman padi akan habis dimakan tikus. Petani tidak dapat memanen padi.
Keseimbangan alam harus kita jaga, agar tidak menimbulkan masalah bagi manusia dan lingkungan. Berikut contoh cara menjaga keseimbangan alan.
1. Tidak memanfaatkan hewan secara berlebihan. Pemanfaatan yang berlebihan akan menyebabkan hewan tersebut menjadi langka atau bahkan punah.
2. Menjaga habitat atau tempat hewan. Misalnya, tidak merusak tumbuhan di hutan.
3. Tidak membeli barang yang berasal dari bagian tubuh hewan langka.


Sekian dan semoga bermanfaat yaa.. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar