Kamis, Oktober 24, 2019

Hari / Tanggal          : Kamis / 24 Oktober 2019
Materi

7 Cara Merawat Tanaman yang Baik dan Benar

Bagi kalian yang senang berkebun, aktivitas dan cara merawat tanaman bisa menjadi hobi yang paling asyik untuk dijalani. Bayangkan, dimulai dari membeli benih, menanam dan merawat, pasti ada kepuasan tersendiri dari cara merawat tanaman yang efektif hingga menghasilkan kebun yang subur dan berbunga wangi. Pasti senang dong jika kamu tidak perlu repot ke pasar karena ada tanaman menghasilkan di rumah?


Tapi apa jadinya bila hobi berkebun malah membawa stres karena tanaman sering layu dan tidak berkembang dengan baik. Frustrasi, sedih dan putus asa bisa saja membuat kamu meninggalkan hobi berkebun. Bisa jadi, cara merawat tanaman kamu salah. Makanya, kamu perlu tahu cara merawat tanaman yang baik supaya hobi berkebun tetap berjalan, manfaat kesehatan dan produksi juga tetap bisa kamu nikmati.

1. Melakukan Teknik Penyiraman Air Yang Tepat

Merawat Tanaman Menyiramrodalesorganiclife.com
Pada dasarnya, cara merawat tanaman sangat bergantung pada jenis tanaman yang kamu miliki, termasuk juga untuk tenik penyiraman air yang tepat. Jadi, supaya kamu semakin tanggap dalam cara merawat tanaman, ada baiknya kamu  mencari tahu kebutuhan air yang diperlukan oleh jenis tanaman milikmu.
Penyiraman air yang terlalu sedikit biasanya akan menyebabkan tanaman menjadi kekeringan dan mati. Sebaliknya, cara merawat dengan menyiram terlalu banyak malah akan menimbulkan pembusukan pada akar.
Ikuti tips-tips umum cara merawat tanaman dengan teknik penyiraman air untuk tanaman di bawah ini:
  • Siram tanaman pada waktu malam hari atau pagi hari, supaya tanaman memiliki supplai air untuk menghadapi siang hari yang terik.
  • Siram tanaman pada beberapa bagian yang berbeda dan jangan hanya fokus pada satu titik saja.
  • Hindari  menyiram daun terlalu basah karena akan mengundang penyakit tanaman.
  • Hindari genangan air karena jalur oksigen akan tertutupi dan menyebabkan tanaman cepat rusak.

2. Memberikan Sinar Matahari Secara Merata

Sinar Yang Cukup Merawat Tanamangardeningknowhow.com
Cara merawat tanaman yang kedua setelah memberikan air adalah dengan mengekspos tanaman pada sinar matahari. Tanaman membutuhkan sinar matahari untuk proses fotosintesis, bahkan tanaman indoor juga butuh sinar matahari secara langsung sesekali. Tetapi, sama dengan manusia, sinar matahari yang berlebihan bisa jadi cara merawat tanaman yang salah, karenakan tanaman milikmu bisa kekeringan, terbakar, dan layu.
Prinsipnya, cara merawat tanaman dengan bantuan sinar matahari paling ideal adalah dengan mengetahui kebutuhan eksposur sinar matahari. Kebun sayur dan buah-buahan biasanya membutuhkan sekitar 6 jam sinar matahari secara langsung. Sedangkan tanaman biasa cukup diberikan sekitar 3-4 jam setiap harinya.
Berbeda lagi dengan tanaman yang memang bisa tumbuh tanpa banyak paparan sinar matahari seperti kaktus dan tanaman sukulen, atau pakis dan tanaman sejenisnya yang hanya membutuhkan sekitar 2 jam paparan sinar matahari setiap hari.

3. Kontrol Suhu & Kelembapan yang Pas

Merawat Tanaman Kontrol Suhuhaleysdailyblog.com
Apapun jenis tanaman milikmu, sayur, buah- buahan, bunga atau tanaman hias semuanya pasti membutuhkan suhu & tingkat kelembaban yang pas sebagai rutinitas cara merawat tanaman yang baik. Kamu harus rajin mencari tahu suhu dan kelembapan sesuai dengan jenis tanaman yang kamu miliki supaya tanaman tidak tumbuh pada cuaca atau lokasi yang salah. Memilih tanaman harus dimulai dari pemilihan jenis tanaman yang hanya sesuai dengan iklim dan kondisi tanah yang kamu miliki.
Dari segi suhu, hindari memilih tanaman yang tidak cocok dengan suhu rata-rata di kota tempat tinggalmu, misalnya jangan memilih jenis tanaman dingin untuk kamu yang tinggal di kota besar dengan suhu tropis. Sedangkan cara merawat tanaman dengan tingkat humiditas yang baik bisa diakali dengan alat bantu seperti humidifier atau memberikan sumber air di sekeliling tanaman.

4. Antisipasi Hama dan Penyakit Sejak Dini

Merawat Tanaman Pupukpennington.com
Banyak cara merawat tanaman yang efektif supaya tanaman tidak mudah terserang penyakit. Terapkan beberapa strategi cara merawat tanaman melalui tindakan pencegahan berikut ini:
  • Jaga kualitas tanah dengan cara memberikan nutrisi organik, seperti kotoran hewan atau kompos alami.
  • Rotasi Jenis tanaman, yaitu dengan cara menanam beberapa jenis tanaman yang berbeda di dalam satu musim. Dengan demikian, tidak ada sarang hama yang tertinggal saat kamu melakukan rotasi.
  • Optimalkan lokasi dan kondisi tanaman dengan memberikan pupuk, cahaya matahari, dan metode penyiraman yang tepat.
  • Rajin membersihkan ilalang atau rumput liar yang tumbuh.
Menghindari hama dan penyakit adalah cara merawat tanaman yang tergolong gampang-gampang susah, terutama hama musiman. Jadi, prioritaskan cara merawat tanaman dengan tindakan preventif di atas ya.

5. Hindari Pupuk Kimia

Merawat Tanaman Pupuk Alamimilorganite.com
Cara merawat tanaman yang baik umumnya selalu  mengutamakan bahan perawatan yang baik pula, misalnya pupuk alami atau perawatan bersifat organik yang bebas dari bahan-bahan kimia berbahaya. Banyak ahli berkebun yang menyarankan cara merawat tanaman dengan sisa kotoran hewan, pupuk kompos, campuran nutrisi makro, hingga pupuk daur ulang. Alasannya, semakin murni kandungan pupuk yang kalian gunakan dalam cara merawat tanaman, semakin subur dan bebas layu pula hasil kebun atau tanaman di rumah.

6. Pemberian Nutrisi Vital Pertumbuhan

Merawat Tanaman Nutrisiemeraldlawnsaustin.com
Mustahil jika kamu tidak mengikutsertakan nutrisi tumbuhan sebagai bagian dari cara merawat tanaman kamu dengan tepat. Ada 6 nutrisi penting yang harus kamu perhatikan dalam cara merawat tanaman, yaitu nitrogen, fosfor, potassium, magnesium, sulfur, dan kalsium,
Dengan kombinasi 6 nutrisi tersebut, kamu akan mendapatkan cara merawat tanaman yang paling sempurna. Nutrisi-nutrisi dasar untuk tanaman ini juga tidak sulit untuk didapatkan karena umumnya sudah terdapat di dalam tanah. Oleh karena itu, kamu disarankan untuk mengganti tanah secara berkala sebagai cara merawat tanaman yang efektif. Dijamin, tumbuhan di taman milikmu senantiasa bisa tumbuh sehat tanpa sering layu.

7. Menjaga Kebersihan Di Sekeliling Tanaman

Merawat Tanaman Membersihkan Sekeliling Tanamanshutterstock.com
Cara merawat tanaman yang terakhir sebenarnya cukup simpel, yaitu dengan menjaga kebersihan di sekitar taman, pot dan menghindari tumpukan sampah terutama plastik, kaleng dan bahan- bahan yang tidak bisa terurai dengan baik.
Hentikan juga kebiasaan membuang puntung rokok atau membuang air bekas seperti soda atau teh ke dalam pot atau taman milikmu karena itu bukanlah cara merawat tanaman yang baik.
Merawat Tanaman Potpinterest.com
Sebaliknya, berikan perhatian dan kasih sayang sebagai bagian dari cara merawat tanaman milikmu, misalnya membersihkan patahan dahan, memangkas bagian yang tumbuh tidak teratur, dan juga membuang sisa- sisa kotoran yang tidak seharusnya berada di daerah tanaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar